Raksasa otomotif asal Korea Selatan akan segera meluncurkan varian andalan mereka yaitu Hyundai Creta. Hyundai Creta dikabarkan akan segera mengaspal, beginilah wujud SUV berpostur modis.Mobil ini akan menjadi pesaing berat Honda Brio SUV.
Thursday, 25 June 2015
HYUNDAI LUNCURKAN SUV SEBAGAI LAWAN HONDA BRIO SUV
Raksasa otomotif asal Korea Selatan akan segera meluncurkan varian andalan mereka yaitu Hyundai Creta. Hyundai Creta dikabarkan akan segera mengaspal, beginilah wujud SUV berpostur modis.Mobil ini akan menjadi pesaing berat Honda Brio SUV.
FERRARI LaFERRARI HIBRIDA DIRECALL
Kabar soal recall produk otomotif, memang sangat jarang bisa kita temui nama-nama produk mobil supercar. Tapi, bukan berarti hal itu tak terjadi. Buktinya, recall juga melanda pabrikan mobil super seperti Ferarri. Hal tersebut bahkan baru saja terjadi. Atas rujukan lembaga keamanan National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), Ferrari Amerika Utara akhirnya melakukan recall untuk jenis hypercar Ferrari LaFerrari hibrida di Amerika Serikat (AS). Tak tanggung-tanggung, 85 unit mobil dengan kekuatan maksimal itu, harus kembali ke pabriknya.Apa penyebabnya?
TVS 300 SIAP MENANTANG KTM DUKE
Berdasarkan informasi yang dilansir oleh Motorbeam pada Rabu (24/6/2015), BMW dan TVS secara jitu memanfaatkan kekuatan masing-masing guna menciptakan unit motor baru. BMW akan merancang bagian teknologi, sementara TVS akan menangani proses produksi motor dengan biaya yang efektif. Hal ini pula lah yang membuat BMW setuju untuk merakit motor di India.BMW memang telah bekerjasama dengan pabrikan asal India, TVS, dalam membangun unit motor baru yang bergaya street fighter. Proses perakitan motor kolaborasi antara BMW dan TVS sendiri berlangsung di India, kandang TVS.
MOBIL BARU JAMES BOND,ASTON MARTIN DB9 GT
Berdasarkan informasi yang dilansir oleh Auto Guide pada Kamis (25/6/2015), Varian Aston Martin DB9 sejatinya telah ada sejak dekade 1950-an. Mobil sport dua kursi ini secara tradisional telah menjadi mobil yang sering dipakai James Bond dalam setiap sekuel filmnya. Untuk versi terbarunya ini, Aston Martin membekali DB9 GT dengan mesin berkapasitas 6.000 cc V12 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 540 hp serta torsi 457 lb-ft. Tenaga mesin Aston Martin DB9 GT tersebut juga merupakan yang terbesar yang pernah dihasilkan oleh generasi DB9.Aston Martin DB9 GT mampu memuntahkan tenaga maksimal sebesar 540 hp. Tenaga dari Aston Martin DB9 GT ini akan membuatnya menjadi mobil bertenaga paling dahsyat dalam sejarah film James Bond.
HONDA SEGERA LUNCURKAN SUV BRIO
Berdasarkan informasi yang dilansir oleh India Car News pada Rabu (24/6/2015), Honda India telah menyiapkan platform mobil SUV versi mungilnya yang mengadopsi Honda Brio, yaitu konsep Honda Vision XS-1. Mobil konsep tersebut pernah dipamerkan pada ajang New Delhi Auto Expo pada medio Februari 2014 silam.
Subscribe to:
Posts (Atom)