Tejiautoblog.blogspot.com.Kini Yamaha MT25 beredar di Indonesia,motor racikan Jepang ini muncul dalam uji coba Yamaha MT25 yang dilakukan rider di jalanan Indonesia.Yamaha MT25 adalah motor street fighter modern, tanpa fairing. Selain tanpa fairing yang membedakan antara Yamaha MT25 dengan R25, Yamaha MT25 juga memiliki shroud yang disematkan di bagian tangki. Pada Yamaha MT25 terdapat sepasang behel yang sekilas mirip tanduk. Sedangkan pada bagian-bagian lain, seperti velg, swing arm, desain mesin dan juga stomplamp, penampakan Yamaha MT25 memang mirip dengan YZF-R25.
Varian naked series
Yamaha MT25i akan resmi diperkenalkan ke publik kira - kira pada pertengahan tahun 2015. Menurut kabar yang beredar di internet, prototipe Yamaha MT25 sudah memasuki tahap akhir produksi. Dengan munculnya Yamaha MT25 di jalanan diduga kuat merupakan proses quality control tahap akhir dari produksi massal.
Yamaha MT-25 akan dijual kepasaran pada akhir bulan Mei ini dan akan dibanderol dengan harga Rp 45,3 juta untuk seluruh dealer Jabodetabek.Untuk Yamaha R25 dilego dengan harga Rp 54 juta, sedangkan untuk yang Yamaha R25 ABS Rp 60,2 juta. Berita akan hadirnya MT-25 sudah berhembus sejak lama. Desain Yamaha MT-25 terinspirasi milik saudaranya yaitu MT-07 dan MT-09 yang bergaya street fighter.
Yamaha MT-25 hadir dengan platform serupa YZF-R25, insiyur Yamaha merubah desain stang dan sadel pada MT-25 agar menghasilkan posisi duduk yang lebih tegak.Untuk dapur pacu yamaha MT25, mesin MT-25 dikabarkan mampu menyemburkan tenaga 35 Hp pada 12.000 rpm dan torsi 22,6 Nm pada 10.000 rpm.
Kawasaki, sudah terlebih dahulu merilis versi naked, Ok. deh.........Kita tunggu kemunculan resmi Yamaha MT25
No comments:
Post a Comment